AQUAMARINE (BERYL)
Variasi Warna : Variasi Biru Pucat hingga Biru-Hijau
Kadar Transparasi : Transparan hi ngga Translusan
Luster : Vitreous Index Bias : 1.567 -1.590
Kadar Keras : 7.5 – 8 Skala Mohs. Berat Jenis : 2.66 - 2.80 gr/cm3
Formula Kimia : Be3Al2Si6O18+Fe
(Beryllium Alumunium Silicate + Iron)
Sistem Kristal : Heksagonal Tahun ditemukan : Pra Sejarah
Wilayah Penghasil : Madagaskar, Myanmar, Sri Langka, Rusia
Aquamarine adalah anggota dari kelompok beryl yang mempunyai warna biru hingga biru kehijau-hijauan. Anggota beryl yang lain; Bixbite (Merah) : Be3Al2Si6O18 + Mg, Pezzottaite (Pink Kemerah-merahan) : Cs(Be2Li)Al2Si6O18, Morganite (Pink) : Be3Al2Si6O18 + Mn, Ghosenite (Tak Berwarna / Putih Bening) : Be3Al2Si6O18, Heliodor (Kuning/Emas) : Be3Al2Si6O18 + Fe3+ dan yang terakhir dan paling terkenal yaitu Emerald (Hijau) : Be3(Al,Cr)2Si6O18.
Aquamarine sudah terkenal sejak zaman pra sejarah. Aquamarine diambil dari Bahasa Latin yaitu “Aqua” (Air) dan “Mare” (Laut) sesuai dengan warnanya yang mirip air laut. Aquamarine terbesar ditemukan di Brazil pada tahun 1954 dengan berat sekitar 300.000 cts dan dikenal sebagai “Martha Rocha”.
Posting Komentar